Web Development . 19 November 2021

Cara Mudah Menjadi Web Developer Handal

Majapahit Teknologi - Menjadi web developer adalah salah satu pekerjaan yang sangat diidamkan oleh sebagian orang pada era penuh teknologi ini. Tak heran, sebab keuntungan menjadi web developer ini sangat menggiurkan.

Namun, untuk menjadi seorang web development tersebut diperlukan pengetahuan khusus mengenai cara – cara yang dilakukan.

Adapun penjelasan mengenai cara dan keuntungan menjadi web developer tersebut adalah sebagai berikut:

Cara Menjadi Web Developer

Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menjadi seorang web developer. Cara – cara berikut ini haruslah Anda pahami untuk bisa mewujudkan impian menjadi web developer tersebut.

Adapun cara – cara yang dapat dilakukan untuk sukses menjadi seorang web developer adalah sebagai berikut:

Mempelajari Control Panel Hosting

Hal pertama yang perlu Anda lakukan untuk menjadi web developer adalah mempelajari control panel hosting.

Sebab, pekerjaan mengembangkan sebuah web membutuhkan control panel hosting seperti Cpanel, ISPConfig, Pleks, dan berbagai control panel lainnya.

Mempelajari Teknik Pengoptimalan Aplikasi

Mempelajari berbagai Teknik yang dilakukan untuk membuat aplikasi atau website dapat berjalan dengan baik dan optimal merupakan hal yang perlu dilakukan untuk seorang web developer.

Hal tersebut tentu dapat dilakukan dengan melakukan optimalisasi database, server, dan melakukan Teknik tuning.

Mempelajari Pengolahan Gambar

Pengolahan gambar ternyata juga diperlukan oleh seorang web developer. Sehingga pemahaman terhadap software pengolahan gambar seperti Adobe Photoshop, Adobe Firework, Canva, dan lainnya.

Karena hal tersebut wajib dimiliki oleh seorang developer dalam pembuatan icon, menu – menu, dan desain pada sebuah website.

Mempelajari Manajemen Proyek

Apabila terdapat proyek pembuatan sebuah website, tentu saja seorang web developer wajib mengetahui hal – hal apa saja yang dilakukan mengenai proyek tersebut.

Sehingga, tujuan proyek dapat dirasakan oleh kedua pihak yaitu tender dan client.

Cara menjadi web developer

Buat Aplikasi sebagai Portofolio

Seorang web developer yang ingin laku keras di pasaran, terutama apabila bersifat proyek atau freelance wajib memiliki portofolio agar sering mendapat panggilan dari client. Lakukan pembuatan portofolio sebagus mungkin.

Mempelajari Bahasa Pemograman

Bahasa pemograman merupakan komponen paling penting yang dibutuhkan dalam developing webs, sehingga wajar saja seorang web developer wajib memiliki pengetahuan mengenai Bahasa pemograman secara mendalam.

Meningkatkan Kemampuan Terus Menerus

Keinginan belajar dan berlatih untuk meningkatkan kemampuan terus menerus harus dimiliki oleh seorang web developer.

Sebab, pekerjaan ini bersifat updation, dimana komponennya membutuhkan pembaharuan sewaktu – waktu dan wajib disesuaikan dengan trend.

Mempelajari Metode Pengembangan Web

Metode – metode yang dibutuhkan untuk melakukan pengembangan web merupakan komponen yang wajib dipelajari oleh seorang web developer. Sebab, metode – metode ini kelak akan digunakan dalam pekerjaanya tersebut.

Menggunakan Framework

Kemampuan menggunakan framework juga harus dimiliki oleh seorang web developer. Mengingat, framework merupakan material penting dalam pembuatan sebuah website atau aplikasi.

Sehingga, pemahaman developer terhadap framework benar – benar terealisasikan secara mendalam.

Ikuti Perkembangan Teknologi Web Terbaru

Perkembangan teknologi web terbaru merupakan hal yang wajib diikuti dan diupdatisasi oleh seorang web developer sebab hal ini mempengaruhi cara kerja serta komponen – komponen yang digunakan untuk pengerjaan sebuah proyek.

Pelajari Manajemen Proyek

Bukan hanya mempelajari ilmu seputar manajemen proyek, tetapi juga mempelajari cara memanejemen proyek yang akan dihandel merupakan tugas seorang web developer agar kerjaannya dapat terselesaikan secara maksimal.

Ikuti Sertifikasi dan Dapatkan Kualifikasi

Apabila Anda ingin menjadi seorang web developer yang lebih berkredibel, maka Anda dapat memanfaatkan program sertifikasi untuk mendukung kualifikasi Anda. Sehingga, Anda lebih kredibel dan memiliki citra unggul sebagai web developer.

Pilih Spesialisasi yang Tepat

Pekerjaan web developer tentunya sangat beragam, Anda tidak harus menguasai setiap bagiannya. Anda dapat menjadi seorang front end atau back end, UI & UX Designer, atau menjadi keempatnya.

Pilih spesialisasi yang tepat yang bisa Anda jalankan dengan baik sesuai kemampuan Anda.

Perluas Pengetahuan Anda

Rajin membaca dan berlatih adalah kunci sukses menjadi seorang web developer. Sebab, ilmu – ilmu yang didapat dari bahan bacaan atau bahan berlatih akan menunjang dan meningkatkan kemampuan Anda sebagai web developer.

Ikut Boot Camp Coding

Terdapat kursus atau pelatihan menjadi seorang web developer bernama Boot Camp Coding. Anda dapat mengikuti pelatihan tersebut untuk meningkatkan kemampuan sebagai web developer. Bahkan, pelatihan tersebut dapat dilakukan sejak dari pemula.

Ikuti Sertifikasi dan Dapatkan Kualifikasi

Mengikuti sertifikasi yang tepat seputar web developer membuat Anda mendapatkan kualifikasi yang tepat sebagai seorang web developer. Hal ini tentu saja menunjang aktivitas Anda dalam peningkatan kemampuan menjadi bagian dari programming website tersebut.

Perbanyak Pengalaman

Memperbanyak pengalaman dengan mengerjakan berbagai proyek merupakan langkah yang paling penting untuk menjadi seorang web developer. Untuk itu, car aini harus Anda seimbangkan dengan peningkatan kemampuan Anda.

Pelajari Pertanyaan Interview Programmer

Apabila Anda ingin bergabung menjadi seorang web developer di organisasi atau perusahaan, maka Anda wajib mempelajari pertanyaan interview apa saja yang akan diberikan kepada calon programmer atau web developer.

Agar Anda dapat sukses dan mendapat posisi tersebut.

Mulai Lamar Pekerjaan dan Perluas Jaringan

Selanjutnya, Anda bisa melamar pekerjaan di beberapa perusahaan yang menawarkan posisi sebagai calon web developer.

Atau Anda juga bisa memperluas jaringan dengan mengikuti organisasi atau pelatihan dan mendapatkan relasi pada media tersebut.

Terus Tingkatkan Kemampuan Anda

Apapun hal yang Anda lakukan, jangan lupa untuk selalu berlatih dan meningkatkan kemampuan Anda agar pekerjaan Anda sebagai web developer dapat menjadi lebih baik dan berkualitas tinggi.

Keuntungan Menjadi Web Developer

Keuntungan menjadi web developer

Baca Juga : Belajar Programmer Otodidak, Tanpa Harus Kuliah !

Terdapat sejumlah keuntungan yang dapat diperoleh apabila menjadi seorang web developer. Adapun keuntungan – keuntungan yang dimaksud tersebut adalah sebagai berikut:

Memiliki Gaji yang Tergolong Besar

Keuntungan pertama menjadi seorang web developer terletak pada benefit yang didapatkan. Dimana, gaji yang dimiliki oleh web developer berangka besar dimulai dari 5 juta – 20 juta rupiah. Sangat menggiurkan bukan?

Sistem Kerja Fleksibel

Sistem kerja yang dimiliki oleh seorang web developer tergolong fleksibel. Sebab, kerjanya bisa dimana saja dan kapan saja selagi masih dalam waktu pengerjaan proyek.

Hal ini juga membuat web developer lebih tenang dalam mengerjakan proyeknya tersebut.

Prospek Karir Cerah dan Menjanjikan

Karir seorang web developer tergolong memiliki prospek yang cerah dan menjanjikan. Tak heran, sebab dunia telah memasuki era penuh teknologi sehingga membutuhkan peran web developer untuk mendukung realisasinya tersebut.

Bidang IT Akan Terus Mengalami Perkembangan

Seperti yang kita tahu, dunia telah memasuki era penuh teknologi dan akan terus berkembang menjadi lebih baik. Mengapa menjadi web developer akan sangat menjanjikan sebab akan terjadi perkembangan yang membuat karir tersebut melesat tinggi.

Banyak Perusahaan yang Membutuhkannya

Perusahaan yang telah mengikuti arus perkembangan teknologi secara otomatis membutuhkan seorang web developer untuk pembuatan software atau website yang mendukung pekerjaan perusahaan tersebut.

Kesempatan Bekerja di Perusahaan Luar Negeri

Perusahaan luar negeri tentu saja tidak akan terlepas dari kebutuhan akan posisi web developer. Sehingga, peluang untuk bekerja di perusahaan luar negeri tersebut akan lebih tinggi apabila Anda menggeluti bidang web developer tersebut.

Menghasilkan Sebuah Karya Digital

Apabila Anda memilih menjadi seorang web developer otomatis Anda menjadi seorang pembuat karya. Sebab, web developer menghasilkan aplikasi atau website yang merupakan salah satu bentuk dari karya digital.

Web Developer Tidak Bisa Digantikan Robot

Tidak perlu khawatir, pekerjaan menjadi seorang web developer tidak akan pernah bisa digantikan oleh robot. Sebab, pekerjaan ini tidak bisa dilakukan oleh sembarang orang.

Wajib yang memahami seluk beluk programming dan kode khusus yang dapat mengemban tugas di bidang web developer tersebut.

Penutup

Dari berbagai cara dan keuntungan di atas kini Anda mengetahui bagaimana menjadi seorang web developer tersebut.

Tentu saja, apabila Anda mengikuti setiap cara dengan baik Anda dapat merealisasikan cita – cita Anda menjadi seorang web developer.

Bagaimana apakah Anda tertarik?

Bagikan artikel ini: