CRM . 11 December 2020

Jenis – Jenis Masalah Data yang Dapat Diselesaikan Oleh CRM

Majapahit Teknologi - Teknologi telah menempati posisi sendiri di hampir setiap aspek kehidupan. Salah satu aspek kehidupan yang menjadikan teknologi sebagai jawaban dari permasalahannya adalah aspek bisnis.

Aspek bisnis sering kali menggunakan bantuan produk teknologi dalam kegiatan dan pengembangannya.Salah satu kegiatan tersebut termasuk ke dalam pengelolaan data.

Adapun produk teknologi yang sering digunakan dalam pengelolaan data di bidang bisnis adalah CRM. Software CRM (Customer Relationship Management) merupakan sebuah software yang dirancang khusus dalam mengelola dan melakukan analisis antara interaksi perusahaan dan pelanggan dalam sebuah transaksi yang sedang berlangsung.

Software ini juga turut digunakan dalam pengelolaan data yang bersifat kualitas kinerja sebuah perusahaan.

Adapun data – data yang bersifat kualitas kinerja pada sebuah perusahaan tersebut adalah data KPI (Key Performance Indicator), task management, integrasi dengan social media seperti facebook, whatsapp, Instagram, dan lain – lain, call center, dan kehadiran – kehadiran kinerja karyawannya melalui sistem lokasi atau penitikan GPS.

Jenis Masalah Data yang Dapat Diselesaikan oleh CRM

Seperti fungsinya yang telah diuraikan pada prolog, CRM (Customer Relationship Management) merupakan software sejuta fungsi dalam pengelolaan data sebuah perusahaan. Data – data yang tampak ruwet dan kacau dapat diselesaikan dan diorganisirkan secara baik oleh software ini.

Bukan hanya itu, data – data penjualan akan tampak jelas oleh aplikasi ini dan melihat kita dapat meninjau secara langsung bagaimana kinerja sebuah perusahaa. Untuk lebih lanjut, adapun masalah – masalah data yang dapat diselesaikan oleh CRM antara lain:

Data Tidak Teroganisir

Hal pertama yang menjadi fungsi dan manfaat dari CRM adalah manfaatnya dalam pengelolaan masalah data. Adapun masalah data pertama yang dapat diselesaikan oleh Customer Relationship Management adalah data tidak terorganisir.

Data yang tidak terorganisir ini menjadi masalah bagi sebuah perusahaan, dimana data – data tidak jelas dan menambah beban pikiran bagi seorang admin atau arsiparis pada perusahaan tersebut. Kinerja perusahaan juga tidak dapat ditinjau secara instan dan membuatnya tidak terkontrol dengan baik.

CRM hadir dan mengatasi berbagai permasalahan. Selain itu, terdapat juga data – data yang memang sudah dikelompokkannya dan diorganisirkannya berdasarkan kategori dari data tersebut. Hal ini dimulai dari data penjualan, pemasaran, pelanggan, pembelian, vendor, dan data lainnya.

Semuanya akan tersusun secara rapi berdasarkan kategorinya masing – masing dan membuat data – data tersebut lebih mudah untuk dianalisis. Kemudahan analisis tersebut cenderung dapat membuat perusahaan untuk menunjang kinerja dan produktivitasnya dalam menghasilkan penjualan yang lebih baik lagi di waktu kedepannya.

Mengurai Data Lama dengan Cepat

Bukan hanya memiliki kemampuan untuk mengorganisir atau mengelompokkan data pada setiap kategorinya, CRM juga memiliki manfaat lain dalam mengatasi permasalahan data. Adapun manfaat kedua yang ditawarkan oleh CRM adalah mengurai data lama dengan cepat.

Penguraian data lama dengan cepat menjadi sebuah kategori “data lama” membuat sebuah perusahaan akan paham bahwa data tersebut dapat dijadikan bahan peninjauan tetapi tidak lagi menjadi data yang efektif untuk digunakan.

Jenis Masalah Data CRM yang dapat diselesaikan

Kemampuan CRM dalam algoritma mempercepat proses penguraian tersebut, dimana yang Anda lakukan hanya mencari data – data berdasarkan keywordnya pada mesin pencari CRM.

Dengan catatan, data tersebut telah terlebih dahulu diinput pada CRM pada saat masanya sehingga membuat Anda mudah dalam melakukan pencarian atas data tersebut.

Data Penjualan dan Pemasaran

Fungsi dari aplikasi CRM memang memiliki satu kesatuan, dimana data – data yang telah diorganisirkan secara kelompok atau berdasarkan kategorinya masing – masing dapat dengan mudah ditemukan hanya dengan menggunakan keyword atau judul dari data tersebut.

Selanjutnya, data penjualan dan pemasaran menjadi masalah data yang diselesaikan oleh CRM.

Data penjualan dan pemasaran yang sebelumnya telah diinput, diuraikan atau diorganisirkan, dan memiliki keyword atas pencariannya kini lebih mudah diakses pada CRM. Kemudahan ini tentunya membuat kinerja dari sebuah perusahaan tidak perlu diragukan lagi.

Dengan menemukan data penjualan atau pemasaran setiap periode dengan mudah akan membuat perusahaan sangat matang dalam menentukan strategi penjualan dan marketing kedepannya.

Cross Seling

Siapa yang tidak pernah mendengar istilah Cross Selling? Istilah tersebut diartikan sebagai penjualan di sisi pelayanan yang diberikan pada seorang customer.

Dengan menggunakan CRM, Anda mampu berinteraksi dengan pelanggan lama dalam menawarkan sejumlah produk baik baru atau produk lama lagi kepada pelanggan yang ada.

Baca : Pengertian dan contoh CRM

Manajemen Data

Fungsi manajemen data merupakan fungsi selanjutnya dari CRM. CRM menawarkan masalah data yang dapat terselesaikan dengan sistem manajemen data.

Manajemen data yang baik ini cenderung menambah kinerja dari sebuah perusahaan serta kematangannya dalam melakukan strategi penjualan. Manajemen data yang dilakukan oleh CRM akan membuat bisnis Anda semakin sukses dengan strategi yang lebih matang.

Kesimpulan

Kelima data di atas adalah jenis masalah data yang dapat diselesaikan oleh CRM dengan baik. Sehingga, dengan ini dapat disimpulkan bahwa CRM adalah sebuah aplikasi segudang manfaat untuk perusahaan Anda!

Bagikan artikel ini: